Instagram is a photo and video sharing social networking service owned by American company Meta Platforms. The app allows users to upload media that can be edited with filters and organized by hashtags and geographical tagging. Posts can be shared publicly or with preapproved followers.
Pengguna Instagram di handphone (hp) bersistem Android terkadang mungkin mengalami aplikasi error atau tidak berjalan. Bahkan, terkadang aplikasi Instagram berhenti dan menutup sendiri. Namun tak perlu khawatir, berikut cara mengatasi Instagram error di Android yang dirangkum dari Pusat Bantuan Instagram dan beberapa sumber lain.
Hal utama yang perlu diperiksa ketika Instagram error yaitu koneksi internet. Sebab, hal ini kerap menjadi masalah utama, namun pengguna tidak menyadarinya. Coba periksa apakah jaringan WiFi atau paket data berjalan dan stabil atau tidak. Caranya, bisa dengan mengetik kata apa saja di mesin pencarian Google atau browser. Jika halaman dari kata yang dicari muncul, berarti koneksi internet ada. Jika tidak, berarti ada masalah di koneksi internet, sehingga aplikasi Instagram ikut error dan tidak bisa dibuka.